Pagaralam, Sumselupdate.com – Luar biasa, cycling route di Kota Pagaralam benar-benar menantang dan menguji adrenalin bagi komunitas pecinta olahraga gowes ini.
Seperti yang dilakukan komunitas gowes tergabung Trihata Adventure Cycling Club (TACC) Pagaralam.
Sabtu pagi (18/3/2023), cuaca cerah dan udara pagi yang segar TACC bergowes ria melintasi rute yang memacu adrenalin sambil menikmati panorama alam di Kaki Gunung Dempo.
Melintas cycling route Sabtu pagi dikomandoi langsung Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Irawan, SIK. Bersama Kabag Ops AKP Herry Widodo, SH, perwira dan jajaran mengambil start di Mapolsek Pagaralam Utara.
Belasan anggota TACC lanjut gowes menuju sport aeal persawahan di kawasan Ayek Salak, Kelurahan Tegur Wangi.
Trek aliran sungai kecil di sisi pematang sawah jadi lintasan sepeda. “Sangat menantang, sport rute yang kami lalui,” ucapnya.
Gowes ini benar benar sehat, untuk menjaga stamina tubuh. “Ya, cukup menguji adrenalin rutenya,” kata dia.
Lebih asik lagi, dihibur pemandangan alam yang asri dan udara pagi yang sejuk,” ucap perwira melati dua ini.
Pagaralam luar biasa alamnya, pemandangannya benar-benar indah di kaki Gunung Dempo. “Ayo berolahraga gowes, tubuh sehat sambil menikmati pemandangan Pagaralam,” pungkas Kapolres.